Virus Corona Akan Menghantui Ajang Pesta Teknologi Terbesar

  • Home
  • Fix-Tory
  • Virus Corona Akan Menghantui Ajang Pesta Teknologi Terbesar

Ajang Mobile World Congress (MWC) 2020 sebentar lagi akan diselenggarakan. Acara gadget dari seluruh dunia ini akan diselenggarakan di Barcelona dengan lebih dari 100.000 orang dari 200 negara. Tapi tentunya hal ini akan menjadi mengkhawatirkan. Mengingat sekarang sedang rawan virus Corona dan banyak orang dari berbagai belahan dunia.

Tentunya MWC akan tetap diselenggarakan. Tapi tidak sedikit yang memutuskan untuk tidak menghadiri acara besar ini. Katakanlah LG dan ZTE membatalkan penerbangan ke Barcelona. Lalu tidak sedikit juga negara yang mengehentikan penerbangan ke dan dari Cina.

Xiaomi, Vivo, dan Honor dikatakan akan tetap hadir di acara ini. Huawei juga kabarnya tetap akan menghadiri acara ini, walau sudah membatalkan konferensi di Shenzen, Cina karena masalah virus Corona.

Asosiasi GSM, yang diorganisir oleh MWC, mengatakan akan tetap mengadakan bisnis ini seperti biasa di Barcelona. Karena MWC memberikan dampak ekonomi yang besar. Lebih dari 492 juta euro tahun ini sudah diperkirakan dan akan melibatkan 14.100 tenaga kerja, dikutip dari GSMA melalui The Verge. GSMA ini adalah tubuh dari sistem industi yang melibatkan 1.200 perusahaan ekosistem gadget.

Tentunya pihak MWC akan berusaha waspada dengan virus yang sedang menerjang wilayah Eropa. Virus ini memang tidak hanya mengancam kesehatan saja. Tapi perekonomian di dunia. Karena Cina memang memegang besar jalannya industri teknologi dan ekonomi.



Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *