Oppo Find X : Seri Find Yang Telah Lama Hilang

Kabar terbaru datang dari penerus oppo find 7, yaitu Oppo Find X. Rumor demi Rumor menyatakan bahwa Oppo find  X memiliki notch seperti Oppo F7. Namun beredar foto desain terbaru dari Oppo Find X yang memiliki notch setengah elips. Hmmm kok bisa yaa …?

sumber: detik

Kabarnya pada tahun 2017 silam Perusahaan Oppo mengajukan desain notch ke Kantor Kekayaan Intelektual Negara Bagian RRC. Dari 5 desain tersebut, rumornya Oppo Find X akan memiliki notch dengan bentuk setengah elips. Kemungkinan Oppo Find X akan menjadi pelopor ponsel dengan notch berbentuk setengah elips. Selain itu kabarnya Oppo Find X akan mengaplikasian layar AMOLED. Tentunya hal ini akan menjadi pesaing baru samsung yang tlah menggunakan teknologi AMOLED.

Ada beberapa render yang telah beredar dari situs china yaitu weibo tentang penampakan oppo find X ini, dan di bagian belakangnya terlihat seperti oppo find sebelumnya. Keunggulan yang lain akan datang dari Oppo Find X  yang di kutip dari phonearena.com adalah spesifikasi high-end seperti prosesor Qualcomm Snapdragon 845, kamera ganda, layar resolusi QHD, baterai 4000 mAh, android oreo 8.1 , RAM 8 GB dan penyimpanan internal sampai 256 gb. Oppo find X juga kabarnya mendukung face recognition 3d yang belum ada rincian lebih lanjutnya, apakah akan seperti iphone x dan mi 8 yang mempunyai sensor tersendiri ataukah hanya mengandalkan kamera lagi. Ponsel ini diharapkan dapat mendukung teknologi pengisian cepat VOOC , yang diklaim dapat mengisi daya telepon hingga 75 persen dalam 30 menit. Seperti seri sebelumnya , Oppo memperkenalkan teknologi zoom 5x Dual-Camera terobosannya, yang dirancang untuk menghasilkan zoom optik 5x tanpa benjolan kamera. Meskipun tidak mungkin karena belum ada indikasi resmi, Oppo Find X bisa menjadi smartphone pertama yang mengusung teknologi kamera ini. Khususnya, fitur inovatif telah menjadi fokus dengan seri unggulan Oppo. Seperti Oppo Find 7 silam telah menggunakan teknologi tinggi, Karena seri Lini merupakan kelas high di perangkat Oppo. Jadi tidak heran, jika Oppo Find X akan menjadi pesaing bagi Galaxy X dan IPhone X.

sumber :

inet.detik.com

indianexpress.com

teknokompas.com



Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *