Apple baru saja meluncurkan Mac Studio. Perangkat ini pada dasarnya seperti Mac Mini, namun dengan ukuran dua kali lipat. Yang menarik adalah Mac Studio ini ditenagai dengan M1 Ultra yang memiliki performa 2X lipat dibanding M1 Max. Di dalamnya mendukung RAM Sampai 128GB, CPU 20 Core, dan masih banyak lagi yang ditingkatkan.
Untuk masalah fisik, Mac Studio ini persis seperti Mac Mini. Hanya saja berukuran 2x lipat Mac Mini yang ditumpuk. Masalah portnya cukup lengkap, bagian belakang hadir 4 buah Thunderbolt 4, dua buah USB-A, 1 buah HDMI Port, lubang ethernet, dan jack 3,5 mm. Sedangkan bagian depan hadir dua buah thunderbolt 4 untuk varian M1 Ultra ( untuk varian M1 Max dua buah USB C), dan SDXC Card solt. Tentu sudah dibenamkan speaker di Mac Studio ini.
Yap Mac Studio ini memiliki dua varian, yiatu M1 Max dan M1 Ultra. M1 Max dibangun dengan 8 Core CPU performa dan 2 core efesiensi, 24 Core GPU, 16 Core Neural Engine, dan 400 GB/s Memory bandwidth. Sedangkan M1 Ultra dibangun dengan 16 Core performa dan 4 core efesiensi, 48 Core GPU, 32 Core neural engine, dan 800 GB/s bandwidth.
Dukungan RAM yang diusungnya cukup berbeda, M1 Max bisa dikonfigurasi 32/64GB sedangkan M1 Ultra mencapai 64/128GB. Ditemani dengan SSD 512-8TB.
CPU performanya cukup berbeda drastic. Diukur dengan NASA TetrUSS, Mac M1 Max ini 2,7X lebih cepat dibanding iMac dengan Intel Core i9. Sedangkan jika dibandingkan dengan varian M1 Ultra yaitu menjadi 5,3X lebih cepat.
GPU performanya juga cukup signifikan. Melakukan rendering 8K Final cut pro lebih cepat 3,5X di M1 Max dibandingkan dengan iMac dengan Radeon Pro 5700 XT. Dan lebih cepat 5X untuk varian M1 Ultra.
Mac Studio juga mampu untuk dikoneksikan terhadap 4 layar Apple Pro Display XDR dan 1 buah 4K TV.
Jika berminat Mac Studio ini dijual mulai dari Rp 28 jutaan. Tentunya harga akan berbeda jika datang ke Indonesia. Dan jika kita memilih konfigurasi tertinggi bisa mencapai Rp 114 jutaan. Tentu belum termasuk layar, keyboard, atau mouse.
1 Comment
priligy dapoxetine buy Use 1 2 drops per eye as needed