Bosen iPhone Yang Itu-Itu Saja? Ini Dia iPhone Dengan Harga Rp 130 Jutaan

  • Home
  • Fix-Tory
  • Bosen iPhone Yang Itu-Itu Saja? Ini Dia iPhone Dengan Harga Rp 130 Jutaan

Minggu lalu seluruh dunia merayakan ulang tahun ke-60 dimana umat manusia pertama kali pergi ke luar angkasa, yang dilakukan oleh Yuri Gagarin pada 12 April 1961. Untuk memperingati hal ini, Caviar membuat iPhone 12 Pro Max custom tokoh-tokoh yang berpengaruh dalam bidang astronomi. Mulai dari edisi Armstrong sampai Elon Musk.

iPhone 12 Pro Max edisi Yuri Gagarin dibuat dengan bahan Titanium aviation-grade dan memiliki miniature 3D rocket Vostok-K yang digunakan untuk mengorbit pada tahun 1961 lalu. Edisi Gagarin ini hanya dijual 12 unit saja. Tentunya di bagian ponsel ini ada potongan batu kecil yang sudah diambil pada misi Gagarin. Jika berminat meminang iPhone 12 Pro Max edisi Gagarin ini siapkan kocek sampai 8.920 USD atau sebanding dengan Rp 130 juta.

Caviar juga tentunya membuat model Neil Armstrong, yang merayakan ulang tahun Apollo 11 yang mendarat di bulan. Untuk unit Armstrong ini hanya dijual 11 unit saja. Tentunya ponsel ini sudah berbahan titanium yang diukir dengan pola bendera yang ditanam di bulan. Jika berminat dengan edisi ini dijual dengan harga 6.450 USD atau sebanding dengan Rp 93 jutaan.

Edisi lainnya adalah untuk merayakan Sergei Korolev, yang merupakan bapak astronot, yang terlibat dalam pengembangan sputnik, peluncuruan Laika the dog, dan Gagarin sendiri. Bagian belakang dibuat dari Titanium yang dikeraskan, lalu dilapisi oleh 999 emas, dan diukir dengan tanggal 4 Oktoboer 1957 – dimana itu adalah hari peluncuran Sputnik. Untuk edisi ini dijual sampai 99 unit dan dijual dengan harga 6.760 USD atau sebanding dengan Rp 98 jutaan.

Tentunya Caviar juga merayakannya untuk masa depan. iPhone 12 Pro Max dibuat juga dalam edisi Elon Musk yang menargetkan manusia bisa tinggal di Mars. Hanya 19 unit dijual untuk edisi ini. iPhone edisi ini masih dilapisi oleh Titanium dan ada potongan CRS-14 Falcon 9 rocket dan CRS-17 Dragon Spacecraft, yang membantu membai suplai untuk International Space Station. iPhone edisi Musk dijual dengan harga 6.610 USD atau sebanding dengan Rp 95 jutaan.

Yang terakhir ada model Bezos, yang merupakan penemu Blue Origin, sebuah perusahaan pribadi yang mengembangkan roket. Dilapisi bahan titanium dan ada ukiran bulu burung sebagai logo perusahaan. Ada juga ukiran 29 April 2015 sebagai tanggal berdirinya perusahaan. iPhone 12 edisi ini dijual dengan harga 5.840 USD atau sebanding dengan Rp 84 jutaan.

Jadi bagaimana? Berminat untuk meminangnya? Jika berminat bisa langsung mengunjungi situs Caviar untuk memesannya langsung. Tentunya setiap iPhone akan diukir yang akan dimilikinya ini edisi keberapa. Dan setiap pembeli akan diberikan sertifikat resmi kepemilikan iPhone ini.



Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *